Bahasa Sunda merupakan salah satu bahasa di Indonesia dengan penutur terbanyak. Hal ini tidak terlepas dari suku sunda yang juga merupakan salah satu suku dengan populasi terbanyak. Tidak mengherankan jika Bahasa Sunda banyak digunakan dan juga banyak dipelajari.
Banyak istilah-istilah yang sering digunakan dalam kehidupan sehari-hari salah satunya yaitu kata dahar. Dahar merupakan kata dalam Bahasa Sunda yang sering digunakan. Jika Anda belum mengetahui arti dahar maka Anda sudah berada di website yang tepat. Yuk simak penjelasannya lebih lanjut tentang artinya.
Daftar Isi
Arti Dahar Bahasa Sunda
Jika diterjemahkan ke dalam Bahasa Indonesia arti dahar adalah makan. Dahar sendiri sering sekali digunakan dalam percakapan sehari-hari.
Meskipun demikian kata dahar tidak bisa diucapkan ke setiap orang terutama kepada orang tua karena berkaitan dengan sopan santun. Kata dahar sendiri memiliki konotasi yang kasar sehingga tidak cocok digunakan kepada semua orang.
Kata dahar lebih cocok digunakan kepada orang sebaya atau orang yang sudah lama mengenal dengan kita. Walaupun begitu, terdapat beberapa daerah yang menggunakan Bahasa Sunda kasar sehingga penggunaan kata dahar tidaklah masalah.
Namun jika Anda bukanlah penutur asli Bahasa Sunda sebaiknya tidak menggunakan kata dahar. Dalam Bahasa Sunda masih banyak kata lain yang lebih halus untuk mengucapkan kata makan. Anda bisa menggunakan kata yang lebih halus tersebut sebagai pengganti kata dahar.
Baca juga: Arti Kumaha Damang Bahasa Sunda
Sinonim atau Kata Lain Dahar
Berikut ini adalah beberapa kata lain dahar yang dapat digunakan dalam Bahasa Sunda.
Makan dalam Bahasa Sunda Halus.
- Neda
- Tuang
- Emam
Makan dalam Bahasa Sunda Kasar.
- Nyatu
- Hakan
- Lolodok
- Lebok
Dahar Kudu Make Leungeun?
Dahar kudu make leungeun katuhu yang artinya ketika makan kita harus menggunakan tangan kanan. Hal ini tidak lepas dari kebiasaan dan budaya bahwa saat makan kita harus menggunakan tangan bagus yaitu tangan kanan.
Jika saat makan kita ketahuan menggunakan tangan kenca atau tangan kiri oleh orang tua maka biasanya akan ditegur. Pada umumnya orang tua akan mengajarkan anak-anaknya untuk makan menggunakan tangan kanan dan kebiasaan ini akan diteruskan hingga dewasa.
Samemeh Dahar Urang Kudu Ngumbah Leungeun
Samemeh dahar urang kudu ngumbah leungeun heula yang artinya “sebelum kita makan harus cuci tangan terlebih dahulu”. Mencuci tangan sebelum makan merupakan sebuah keharusan dan merupakan kebiasaan yang dilakukan oleh masyarakat sunda dan masyarakat Indonesia pada umumnya.
Hal ini bertujuan untuk menjaga kebersihan dan supaya “awak sehat” atau “badan sehat”. Terlebih lagi untuk anak-anak yang biasanya sering bermain di luar ruangan sehingga tangan menjadi kotor. Pada umumnya para orang tua akan menyuruh mereka untuk mencuci tangan terlebih dahulu sebelum makan.
Penutup
Jika Anda ingin mengucapkan kata makan dalam Bahasa Sunda ada baiknya menggunakan kata yang halus yang sudah dijelaskan di atas. Kecuali jika Anda berbicara dengan orang sebaya dan terbiasa berbicara kasar maka tidak ada salahnya jika menggunakan kata dahar. Sekian pembahasa tentang apa itu arti dahar semoga bermanfaat.